Senin, 27 Februari 2012

MENUJU PENDIDIKAN BERKUALITAS MELALUI PENDIDIKAN KARAKTER

     Dewasa ini dunia pendidikan Indonesia telah mengalami penurunan kualitas secara signifikan. Indikatornya jelas, jika dilihat dari faktor sekolah. Masih banyak sekali sekolah – sekolah yang kekurangan tenaga pendidik. Kemudian minimnya infrastruktur yang menunjang proses pembelajaran. Hal tersebut jelas berpengaruh terhadap hasil belajar siswa.

            Adanya kesenjangan antara sekolah – sekolah pinggiran dengan Rintisan sekolah Bertaraf Internasional atau yang biasa disebut RSBI adalah bentuk permasalahan yang paling terlihat jelas dari sekian banyaknya permasalahan yang ada dalam ranah dunia pendidikan Indonesia. Bagaimana tidak, dengan adanya sekolah tersebut maka sudah jelas kualitas pendidikan akan menjadi yang paling utama. 
 
            Memang, RSBI menjamin kualitas pendidikan mereka akan sama dengan negara – negara lain yang lebih maju pendidikannya. Namun, ketika kualitas pendidikan telah mereka gembor – gemborkan. Ironisnya, hanya segelintir anak yang dapat mencicipi bagaimana rasanya sekolah di RSBI. Mengapa Demikian? Hal tersebut berkaitan dengan mahalnya biaya yang dikeluarkan untuk dapat bersekolah disitu. Harapan para orang tua untuk menyekolahkan anaknya di tempat yang terbaik harus membentur tembok tebal bertuliskan biaya.
 
            Sebenarnya sekolah – sekolah biasa juga tidak dapat dikatakan kualitasnya buruk. Banyak pula sekolah – sekolah biasa yang mampu menghasilkan siswa – siswa berprestasi. Namun tentu saja, masalah sarana prasarana dan prestasi  sekolah tersebut tentunya juga menjadi pertimbangan untuk orang tua memilih sekolah bagi anaknya.
 
            Dengan demikian, maka sekolah – sekolah pinggiran akan semakin terpinggirkan sehingga sekolah tersebut hanya memiliki sedikit kesempatan untuk memperbaiki kualitas pendidikan di sekolah tersebut.
 
            Seharusnya pemerintah turut berupaya dalam membangun kembali citra sekolah – sekolah yang semakin tertinggal. Adanya kerja nyata pemerintah akan sangat mempengaruhi kualitas pendidikan sekolah – sekolah yang terpinggirkan.
 
            Kemudian, Faktor penurunan kualitas pendidikan di Indonesia juga disebabkan oleh lemahnya karakter dari para siswa. Sudah menjadi hal biasa ketika siswa berkelahi bahkan melakukan tawuran antar sekolah hanya disebabkan hal – hal yang sepele. Sangat disayangkan sekali melihat hal tersebut masih sering kita jumpai di sekitar kita.
 
            Tidak sedikit pula siswa – siswa yang tertangkap polisi karena sedang asik berpacaran di warnet ataupun di sudut – sudut pantai. Hal ini menunjukan adanya degradasi moral pada siswa saaat ini. Dan sudah seharusnya ada suatu tindakan untuk  membentuk mental para siswa menjadi lebih baik.


            Seperti yang sudah selama ini mencuat dalam beberapa tahun terakhir. Pendidikan karakter menjadi hal yang banyak diperbincangkan. Melalui pendidikan karakter tersebut diharapkan nantinya siswa dapat membentuk karakter – karakter yang kuat dan berjati diri pada tiap siswa.
 
            Berbagai referensi mendeskripsikan berbagai indikator keberhasilan pendidikan karakter. Namun demikian, ada karakter universal yang berlaku di semua bangsa. Paling tidak ada 13 karakter utama yaitu jujur, bertanggungjawab, dapat dipercaya, peduli, berintregritas, rajin, hati – hati, taat, penganpun, teratur, ,menghargai orang lain, bekerjasama, dan bersahabat.
 
            Suroso ( 2011 ) mengatakan ada berbagai cara membangun karakter baik yang dilakukan di sekolah maupun di luar sekolah. Pertama, Dengan mengenalkan tokoh yang ada dalam kitab suci. Kedua, dengan pembelajaran dari cerita rakyat. Ketiga, dengan mengenalkan tokoh lokal, regional, nasional dan internasional melalui biografi dan autobiografinya.
 
            Dari berbagai cara tersebut, maka pendidikan karakter sebenarnya dapat diajarkan dengan mengambil contoh dalam kehidupan sehari – hari. Dengan demikian, jika pendidikan karakter dapat diterapkan dengan baik di sekolah. Maka hal tersebut mampu meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia melalui pendidikan karakter yang berkesinambungan. Karena dengan terbentuknya karakter yang kuat dari siswa maka minat untuk terus memperbaiki diri menjadi lebih baik semakin besar.  Sehingga hal tersebut akan berpengaruh terhadap kemajuan bangsa Indonesia menuju bangsa yang berkeadilan dan berkarakter kuat.
 
Oleh :  Edo Trie Hadi Saputra ( IKIP PGRI Semarang)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More